INDOSPORT.COM - Wonderkid yang oleh beberapa media disebut-sebut sebagai ‘titisan’ Jack Grealish, Andreas Schjelderup, ternyata pernah menolak pindah ke Liverpool.
Padahal, seperti yang banyak orang tahu, Liverpool juga cukup terkenal dengan pembinaan pemain muda yang menjanjikan di Liga Inggris.
Beberapa jebolan akademi mereka pun tidak sedikit yang berhasil sukses di klub lain maupun mentas ke tim utama. Contoh yang paling mudah adalah Trent Alexander-Arnold dan Harvey Elliott saat ini.
Akan tetapi, Andreas Schjelderup justru mengambil keputusan yang cukup berani dan memilih pergi menimba ilmu di tempat lain.
Seperti diwartakan laman Empire of the Kop yang juga menyebut wonderkid ini ‘titisan’ Jack Grealish, Andreas Schjelderup membeberkan alasannya menolak Liverpool dulu.
Ternyata, keputusan untuk menolak pada waktu itu terbilang cukup sulit bagi Andreas Schjelderup dan keluarga.
Bahkan, secara blak-blakan wonderkid Liga Denmark ini mengaku sempat galau karena klub sebesar Liverpool menawarinya kesempatan bergabung.
“Tentu saja sulit. Karena ketika Anda tumbuh dewasa, Anda melihat banyak nama besar (klub) dan kemudian mereka menginginkan Anda,” jelasnya kepada Neil Jones di Goal International via Empire of the Kop.
Namun di usianya yang masih sangat muda, Andreas Schjelderup mendapat bimbingan yang tepat dari ayah dan agennya.
Ia pun pada akhirnya memilih jalan yang lebih menantang alih-alih bergabung dengan tim di level usia U-17 atau U-19.