Liga Indonesia

Temukan The Next Boaz, Pelatih Timnas U-16 Enggan Bocorkan Nama: Takut Besar Kepala

Minggu, 27 Maret 2022 16:32 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
© PSSI
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti mengaku menemukan pemain potensial khususnya di posisi striker. Copyright: © PSSI
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti mengaku menemukan pemain potensial khususnya di posisi striker.

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti mengaku menemukan pemain potensial khususnya di posisi striker. Setidaknya ada empat anak muda yang bisa jadi penerus Boaz Solossa dkk.

Sejauh ini, Timnas Indonesia selalu kesulitan menemukan pemain di posisi striker dengan postur oke dan punya naluri yang tajam. 

Namun, pada Timnas U-16 kali ini, Bima Sakti mengatakan ada beberapa nama yang jika ditempa dengan benar, bisa jadi striker mematikan. 

"Kita ada empat striker yang menurut saya bisalah kita tunggu ke depannya," buka Bima Sakti.

"Makanya di Timnas U-16 ini kami bina mereka, berikan saran dan edukasi jangka panjang. Lalu ada latihan secara individu juga dengan coach Indriyanto (Nugroho) yang merupakan mantan striker," lanjutnya.

Pada pemusatan latihan Timnas U-16 yang berakhir 12 Maret lalu, ada dua pemain yang posisinya sebagai striker murni yakni Waliy Marifat (Persija Jakarta) dan Muhammad Junino Saputra (Persita Tangerang).

Tinggi kedua pemain tersebut diketahui cukup ideal sebagai seorang penyerang, yakni mencapai 178cm dan 172cm. 

Tak hanya itu, beberapa pemain bertipe menyerang seperti gelandang serang maupun winger pun punya tinggi yang ideal di Timnas U-16.

Ada Muhammad Yanuar Sanusi (173cm), Dirk Lukas Auri, I Putu Harta Mahesa, Zulkifli Lukmansyah dan Arjuna Tri Wahyudi yang tingginya dikisaran 160-165cm. 

"Postur tubuh mereka ideal. Mudah mudahan mereka jadi striker yang diandalkan karena setelah Bambang Pamungkas, Ilham Jaya, Kurniawan Dwi Yulianto, Boaz Solossa itu ada penurunan," ujar Bima Sakti.