INDOSPORT.COM - Pertandingan final play-off Piala Dunia antara Senegal vs Mesir diwarnai ulah pendukung tuan rumah di Stadion Stade Me Abdoulaye Wade, Rabu (30/3/22).
Dalam laga itu, kedua tim tampil lepas sejak awal. Kubu tamu, Mesir tentu tak mau mengulang kekalahan dari Senegal di final Piala Afrika Februari kemarin.
Bertandang ke Senegal, Mohamed Salah membawa beban cukup berat, modal kemenangan di leg pertama seakan tenggelam berkat tekanan suporter dan teror yang mereka hadapi.
Bahkan ulah suporter Senegal sudah tampak sejak menit pertama pertandingan, hal ini terlihat jelas di layar kaca, para suporter Senegal merusak fokus pemain Mesir secara licik.
Dari tribun penonton, seakan terjadi ‘hujan’ sinar laser yang membasahi wajah pemain-pemain malam itu, hal ini tentu jadi masalah serius untuk skuat Mesir.
I mean, just look at this. Salah sails his penalty over… and surely anybody would, given the lasers.
— Henry Bushnell (@HenryBushnell) March 29, 2022
Mane scores, Senegal wins the shootout, Egypt out of the World Cup pic.twitter.com/tgHmCmW8uu
The Pharaohs tampak tak berkembang, mereka tampil buruk. Bahkan di menit keempat pemian Mesir, Hamdi Fathi mencetak gol bunuh diri yang membuat Senegal unggul cepat.
Setelah gol bunuh diri itu, jalan pertandingan sepenuhnya jadi milik Senegal, sepanjang paruh pertama mereka berhasil membuat beberapa peluang berbahaya ke gawang M. Elshenawy.
Ulah suporter Senegal terus berlanjut, sinar laser tampak jelas ketika pemain Mesir sedang diam. Seperti saat hendak mengambil tendangan mati hingga saat terjatuh usai duel perebutan bola.
Homme du match 🇸🇳⚔️🔥 pic.twitter.com/mo6SdY2d1b
— Aboubacar🇸🇳🀄 (@SADblacka) March 29, 2022
Puncaknya ketika pertandingan berlanjut ke babak penalti, seluruh penendang penalti timnas Mesir mendapat gangguan sinar laser yang berasal dari suporter Senegal.
Sinar berwarna hijau terlihat jelas diarahkan ke wajah dan mata pemain Mesir, bahkan di layar kaca kejadian itu juga tampak begitu jelas di tim lawan Sadio Mane dkk ini.
Berkat ulah suporter mereka, Senegal akan terbayang sanksi yang bisa dijatuhan FIFA ataupun CAF, bahkan akar permasalahan tidak hanya soal teror sinar laser.