Swedia Tak Lolos Piala Dunia 2022, Ibrahimovic 'Ngamuk' di Tempat Latihan AC Milan
Padahal Ibrahimovic yang sebelumnya sudah mengutarakan pensiun dari timnas pada 2016 lalu berambisi kembali memperkuar Swedia hanya demi ikut Piala Dunia 2022.
Mantan pemain Barcelona yang saat ini berusia 40 tahun langsung dicerca pertanyaan oleh jurnalis tentang kapan ia akan pensiun setelah gagal membawa Swedia tampil di gelaran empat tahunan itu.
Ibrahimovic menegaskan bahwa ia tak punya rencana untuk pensiun dalam waktu dekat selama masih bisa berkontribusi untuk tim yang dibelanya.
"Saya berharap untuk melanjutkan karier di timnas selama saya sehat dan dapat berkontribusi,” kata Zlatan Ibrahimovic dikutip dari laman UEFA, Rabu (30/3/2022).
Untuk membuktikan perkataanya, dilansir dari Sky Sport Italia, Zlatan Ibrahimovic langsung menuju bandara setelah pertandingan melawan Polandia untuk menuju Italia.
Tujuan Ibrahimovic adalah tempat latihan AC Milan, Milanello untuk bergabung bersama rekan-rekannya jelang laga penting di Liga Italia melawan Bologna.
Walaupun tak langsung ikut bermain di lapangan bersama Junior Messias dkk, Ibrahimovic melakukan latihan berat di gym untuk mendapatkan kebugaran optimal.
Laporan yang sama juga menyebutkan bahwa Ibrahimovic adalah pemain AC Milan pertama yang hadir di tempat latihan setelah mengikuti pertandingan internasional bersama timnas masing-masing.
Alessandro Florenzi, Pierre Kalulu, dan Theo Hernandez yang juga memperkuat timnas di jeda internasional baru diwajibkan kembali pada Jumat (31/03/22).