Liga Indonesia

Kasih Kode Pamit dari Persita, Begini Penjelasan Widodo C. Putro Soal Masa Depannya

Minggu, 3 April 2022 14:02 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro (tengah) didampingi kapten tim, M Toha. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro (tengah) didampingi kapten tim, M Toha. Foto: Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Pelatih Persita Tangerang, Widodo C. Putro memberikan kode keras yang merujuk perpisahan dengan tim Pendekar Cisadane. Kontraknya sudah selesai pada Liga 1 musim ini.

Ketika disinggung masa depannya dengan Persita usai laga terakhir Liga 1 2021, Widodo memberikan jawaban tak pasti. Pelatih asal Cilacap, Jawa Tengah itu hanya meminta penggemar bersabar.

"Untuk musim depan, ditunggu saja kabarnya," kata Widodo singkat.

Kontrak Widodo bersama Persita memang berakhir musim ini. Dia didatangkan sejak 2019 dan diikat kerja sama selama tiga musim atau hingga akhir kompetisi 2021.

Lewat media sosial, Instagram, Widodo juga mengucapkan salam perpisahan. Dia berharap bisa bekerja sama dengan Persita di masa mendatang dan mendoakan yang terbaik untuk klub Ungu Barat.

"Terima kasih kepada managemen Persita, tim Persita dan fans Persita di manapun berada untuk 3 musim yang luar biasa," tulis Widodo C. Putro.