Dewa United FC Siap Kenalkan Pelatih Baru untuk Liga 1 Musim Depan, Ini Bocorannya
Pada Minggu (03/04/22) kemarin, official Instagram Dewa United FC yaitu @dewaunitedfc memposting video yang mengisyaratkan datangnya pelatih baru untuk klub ini.
Namun, video tersebut masih belum disertai pengumuman resmi siapa pelatih yang akan mendampingi Dewa United FC di Liga 1 musim mendatang.
@dewaunitedfc menuliskan caption "Eemmm... siapa ya dia? Tungguin besok ya."
Tulisan di caption mengisyaratkan bahwa pengumuman mengenai pelatih akan secara resmi disampaikan besok. Dalam video terlihat seorang pria bertopi hitam dan bermasker putih sedang dijemput di Bandara Soekarno-Hatta.
Dengan melihat siluet tubuh di dalam video, banyak sekali penggemar Dewa United FC yang memberikan komentar. Sebagian besar penggemar meninggalkan komen bahwa sosok pria tersebut adalah Coach Nilmaizar mantan pelatih Sriwijaya FC.
Pertandingan Liga 1 musim depan merupakan pertandingan pertama Dewa United FC di kompetisi kasta tertinggi. Setelah sebelumnya bersama pelatih Kas Hartadi, tim ini berhasil meraih peringkat ketiga di Liga 2.