INDOSPORT.COM - Teka-teki di mana Antonio Rudiger akan bermain musim depan masih belum terjawab. Beberapa klub memang mulai mengincarnya.
Kabar terbaru menyebutnya bahwa, Barcelona menjadi klub terdepan untuk mendapatkan tanda tangannya. Sang agen bahkan sudah melakukan pertemuan dengan manajemen Blaugrana.
Pertemuan itu membahas mengenai detail-detail yang akan ditawarkan oleh Barcelona. Sebenarnya, Rudiger juga masih menunggu reaksi dari Chelsea.
Namun di tengah negoisasi itu, Tottenham Hotspur datang sebagai ‘orang ketiga’ yang siap menghancurkan kesepakatan Antonio Rudiger dan Barcelona.
Menurut laporan Football Insider, Daniel Levy ikut mengajukan penawaran kepada Sang defender asal Jerman tersebut.
Memang bukan rahasia lagi, jika Spurs sedang mengumpulkan nama tenar untuk memperkuat skuad mereka, sekaligus menjadi penantang gelar Liga Inggris musim depan.
Antonio Conte tampak ingin merombak sektor pertahanan The Lilywhites, dengan menduetkan Rudiger dengan bek Lille, Sven Botman. Adapun alternative lain yakni mendatangkan Stefan de Vrij dari Inter Milan.
Inter Milan telah memasang harga Rp317 milyar bagi peminat Stefan de Vrij. Harga yang murah untuk tim sekelas Tottenham yang memang akan jor-joran dalam bursa transfer.
Inkonsistensi Eric Dier tentu menjadi alasan utama, mengapa Antonio Conte sangat berhasrat untuk mendatangkan Rudiger. Belum dengan Joe Rondon yang akan hengkang musim depan.
Dengan hadirnya Tottenham dalam menggoda Rudier, akan membuat Barcelona sedikit waspada. Pasalnya, Tottenham juga mampu menawarkan gaji yang menarik.