3 Striker Inter Milan yang Bakal Ditendang Andai Romelu Lukaku Resmi Datang
Nama pertama tentu Felipe Caicedo. Masih cukup membingungkan buat para fans Inter Milan sampai saat ini, mengapa manajemen mau mendatangkan Felipe Caicedo yang saat ini sudah berusia 33 tahun.
Selain usia yang tidak lagi muda, statistik Felipe Caicedo di klub sebelumnya juga tidak terlalu menjanjikan untuk seorang Target Man.
Sebelum memperkuat Inter Milan, mantan pemain Lazio tersebut lebih dulu bermain buat Genoa dan catatkan 10 penampilan dengan raihan satu gol serta tiga assists.
Ditambah riwayat cedera yang membuatnya absen 12 laga, menjadikan Felipe Caicedo sebagai salah satu pembelian terburuk Inter Milan musim ini.
Terbukti, saat bersama Inter Milan kehadiran Felipe Caicedo tidak terlalu memberikan dampak positif. Sejauh ini, dirinya baru bermain dua pertandingan dengan total di lapangan selama 4 menit tanpa cetak gol.
Dari statistik tersebut, sangat jelas jika Felipe Caicedo jadi pemain pertama dan sangat mungkin bakal dilepas Inter Milan andai Romelu Lukaku resmi datang di musim panas mendatang.
Alexis Sánchez
Berikutnya ada Alexis Sánchez. Cukup berat sejatinya jika harus melepas Alexis Sánchez, apalagi sang pemain sedang alami peningkatan performa musim ini.
Mesk kerap jadi cadangan dan pelapis Lautaro Martinez, namun Alexis Sánchez berhasil menunjukkan potensinya sebagai goal getter.
Total dari 31 pertandingan di semua ajang musim ini, mantan pemain Arsenal tersebut berhasil mencetak 7 gol dan memberikan 5 assist buat Inter Milan.
Selain itu, Alexis Sánchez juga merupakan pahlawan Inter Milan saat partai final Supercoppa Italia menghadapi Juventus.
Gol semata wayangnya di masa extra time, berhasil membawa Inter Milan mengalahkan Juventus dan meraih gelar juara.