In-depth

Bedah Formasi Mengerikan Arsenal dengan Kehadiran Patrick Vieira dan Trio Crystal Palace

Senin, 11 April 2022 15:07 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© Ashley Western/PA Images via Getty Images
Marc Guehi, pemain Crystal Palace. Copyright: © Ashley Western/PA Images via Getty Images
Marc Guehi, pemain Crystal Palace.
Lini Belakang

Keberadaan para pemain Crystal Palace itu akan memudahkan Arteta menerapkan sistem permainannya, karena para pemain tersebut sudah memiliki pemahaman yang baik.

Lantas, bakal seperti apa formasi Arsenal jika Patrick Vieira benar-benar datang dan membawa 3 pemainnya di Crystal Palace?:

Sama seperti Arteta di Arsenal, Vieira juga mengandalkan pola 4-2-3-1. Namun, skema 4-3-3 bisa menjadi opsi untuk memaksimalkan para pemain The Gunners.

Di sektor penjaga gawang, Aaron Ramsdale yang tampil apik sejak didatangkan musim panas lalu dipercaya akan terus jadi andalan. Situasi ini pun membuat Bernd Leno kemungkinan memilih hengkang.

Sementara itu, pos bek sayap kanan dan kiri juga kemungkinan besar tidak akan mengalami perubahan berkat performa moncer Takehiro Tomiyasu di kanan dan Kieran Tierney di kiri.

Di pos bek tengah, Ben White membuktikan kepantasannya diboyong dengan harga malah di awal musim.

Namun, kinerja Gabriel Magalhaes menurun di beberapa laga terakhir, seperti saat menghadapi Palace di mana ia membuat dua blunder.

Untuk menyaingi Gabriel, Vieira bisa memboyong Marc Guehi dari The Eagles. Guehi tampil apik sebagai pilihan pertama Vieira di pos bek tengah Palace dan hanya sekali absen.

Ia bahkan sukses menembus timnas Inggris berkat performanya itu dan menjalani debut dalam seragam The Three Lions saat menghadapi Swiss di laga ujicoba bulan lalu.

Sementara itu, satu pos sebagai gelandang bertahan akan menjadi milik Thomas Partey. Meski kerap terganggu cedera, Partey merupakan andalan utama Arteta sejak musim lalu.