INDOSPORT.COM - Di semi-final Piala FA kontra Crystal Palace nanti Chelsea dipastikan harus menghadapi 'monster' ciptakan mereka sendiri.
Monster yang dimaksud adalah Marc Guehi, defender sentral yang saat ini menjadi rising star usai disia-siakan The Blues kendati sudah membesarkannya sejak masa akademi.
Guehi dilepas Chelsea ke Palace pada bursa transfer musim panas 2021 lalu dengan harga 23 juta Euro usai tidak bisa memberinya jaminan tempat di tim senior.
Padahal Guehi sudah menjalani masa peminjaman yang cukup memuaskan bersama Swansea City selama satu setengah tahun dan menunjukkan jika ia memang punya potensi.
Hanya saja Chelsea masih lebih memilih untuk tetap mengandalkan Antonio Rudiger, Cesar Azpilicueta, Andreas Christensen, dan Thiago Silva untuk mengisi tiga slot bek tengah.
Hanya ada satu tempat untuk pemain muda dari akademi yang kemudian Chelsea berikan untuk Trevoh Chalobah namun Marc Guehi justru bisa menemukan jalannya sendiri menuju kegemilangan.
Guehi total sudah memainkan 35 partai kompetitif untuk Crystal Palace di semua ajang termasuk Liga Inggris dan Piala FA dan kini bahkan mendapatkan caps pertamanya untuk timnas Inggris senior.
Seolah karma berlaku, kini Chelsea justru terancam ditinggal oleh Rudiger, Azpilicueta, dan Christensen sekaligus musim depan usai kontrak mereka habis seolah kompak menikam Si Biru dari belakang.
Semi-final Piala FA nanti menjadi momen paling tepat bagi Guehi untuk membuktikan jika Chelsea sudah salah membiarkannya pergi.
Kini bersama Palace ia siap membuat Chelsea kehilangan satu-satunya harapan untuk meraih trofi musim ini sekaligus membayar kontan kepercayaan The Eagles padanya.