Jadwal Liga Spanyol Hari Ini: Atletico Kesulitan, Real Madrid Diuntungkan
Selanjutnya, pada hari Senin (18/04/22) pukul 02.00 dini hari WIB, Sevilla kedatangan tamu yang cukup berat di Sanchez Pizjuan yaitu Real Madrid.
Melihat dari rapor pertandingan terakhir kedua tim, Real Madrid yang berstatus tim tamu tampaknya bakal sedikit lebih diunggulkan.
Pasalnya, Real Madrid baru saja memastikan diri lolos ke babak semifinal Liga Champions usai menghentikan perlawanan wakil Liga Inggris, Chelsea.
Sementara di kompetisi Liga Spanyol, Real Madrid juga sedang dalam tren positif. Meski sempat kalah telak 4-0 dari Barcelona, namun El Real bisa langsung bangkit dengan catatkan dua kemenangan beruntun.
Berbeda dengan Real Madrid, sang tuan rumah Sevilla justru sedang tampil melempem lantaran baru catatkan satu kemenangan dari lima pertandingan terakhir di Liga Spanyol.
Selain itu, Sevilla juga tersingkir di ajang Liga Europa setelah kalah telak dua gol tanpa balas dari tim papan tengah Liga Inggris, West Ham.
Berikut Jadwal Liga Spanyol 2021-2022
Minggu, 17 April 2022
19:00 - Granada vs Levante
21:15 WIB - Atletico Madrid vs Espanyol
23:30 WIB - Athletic Bilbao vs Celta Vigo
Senin, 18 April 2022
02:00 WIB - Sevilla vs Real Madrid