10.8K
Liga Indonesia
Liga 1: Disegani, Jebolan Cruzeiro Brasil Jadi Kandidat Kuat Pemimpin di Persik Kediri
© MO Persik

Persik Kediri akan kembali mengandalkan Arthur Felix Silva (kiri) pada Kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 mendatang.
Asing Pertama
Secara kualitas pun, Javier Roca tak ragu dengan keberadaan Arthur Felix Silva. Bek jebolan Cruzeiro U-20 di Brasil itu bahkan menjadi pemain asing pertama di skuat Tim Macan Putih.
"Arthur (Felix) punya kapasitas mumpuni. (Mampu) membaca taktik permainan lawan," beber Roca.
Ya, pencatat 28 caps dan 1 assist musim lalu itu menjadi pemain asing tunggal yang dipertahankan oleh Persik Kediri untuk musim depan.
Sementara koleganya asal Brasil, Dionatan Machado dilepas klub bersamaan Marwin Angeles (Fiipina) dan Youssef Ezzejari Lhasnoui (Spanyol).