INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Italia, AC Milan dikabarkan akan bergabung bersama Manchester United dan Paris Saint-Germain untuk memburu talenta Liga Jerman, Christopher Nkunku.
Dana besar yang akan turun dari investor timur tengah membuat AC Milan percaya diri menyambut bursa transfer musim panas 2022 mendatang.
Salah satu target baru yang akan diburu ialah penyerang sayap klub Bundesliga Jerman, Christopher Nkunku.
Seperti dilansir dari La Gazzetta dello Sport, nama pemain sayap asal Prancis ini masuk dalam daftar belanja AC Milan selepas masuknya investor asal Bahrain, Investcom.
Seperti diketahui, Investcom memang tengah dalam pembicaraan untuk mengambil alih AC Milan dari Eliott Management yang beberapa tahun belakangan menjadi pemegang saham terbesar.
Selepas akuisisi selesai, AC Milan bisa fokus untuk melakukan perbaikan skuat secara menyeluruh dengan mendatangkan banyak talenta berbakat.
Dana besar yang dimilik AC Milan akan cukup untuk mendatangkan pemain-pemain hebat yang dapat memperkuat setiap lini.
Christopher Nkunku kemudian masuk dalam radar tim rekrutmen pemain AC Milan selepas tampil menawan bersama RB Leipzig di musim 2021/2022 ini.
Sejak bergabung ke RB Leipzig dari Paris Saint-Germain pada 2019 silam, Nkunku menjelma menjadi salah satu pemain yang diperhitungkan di Eropa.
Catatan penampilannya pun terhitung mengagumkan dengan mengemas 17 gol dari 14 assist yang membawa RB Leipzig untuk sementara berada di papan atas klasemen Bundesliga Jerman untuk sementara.