13.1K
Liga Inggris
Innalillahi! Putra dari Cristiano Ronaldo Meninggal Dunia
© Action Images via Reuters/Carl Recine
Kemungkinan Ronaldo Absen
Bintang internasional Portugal itu kemungkinan bakal absen membela Manchester United yang akan menghadapi laga berat melawan Liverpool.
Duel lanjutan Liga Inggris ini akan digelar di Stadion Anfield, Rabu (20/4) dini hari WIB.
Laga antara Liverpool vs Manchester United sendiri akan berlangsung sengit. Tanpa kehadiran Ronaldo, tim tamu tentu akan dirugikan karena kekuatan mereka akan berkurang.
Sebab, Cristiano Ronaldo sedang panas-panasnya setelah akhir pekan lalu mencetak hattrick saat Manchester United menang 3-2 atas Norwich City.
Kehadiran Cristiano Ronaldo dibutuhkan Manchester United untuk bersaing finis di posisi empat besar Liga Inggris 2021-2022, yang menjamin tampill di Liga Champions 2022-2023.