Liga Inggris

Rawan Dijegal Liverpool, Rangnick Tuntut Skuad Manchester United Lakukan Hal Ini

Selasa, 19 April 2022 14:20 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© Reuters-Carl Recine
Pemain Manchester United, Harry Maguire saat menghadapi Everton Reuters-Carl Recine Copyright: © Reuters-Carl Recine
Pemain Manchester United, Harry Maguire saat menghadapi Everton Reuters-Carl Recine
Man United Harus Lakukan Ini Kontra Liverpool

“Ini soal situasi kami dan setelah hasil akhir pekan lalu, kami masih mengincar posisi 4 besar. Jadi kami harus memenangkan hampir setiap pertandingan, dimulai besok (kontra Liverpool),” lanjutnya.

Rangnick tak memungkiri bahwa Manchester United saat ini berstatus underdog di Liga Inggris 2021-2022, bila dibandingkan dengan Liverpool yang bersaing demi gelar juara.

Namun, juru taktik asal Jerman itu menekankan bahwa skuatnya bakal menaikkan level mereka demi meraih target tiga poin di laga nanti.

Demi mencapainya, Rangnick pun meminta Bruno Fernandes dkk untuk bermain lebih kompak dan agresif di lini depan. Lini belakang pun tak boleh melakukan kesalahan yang berujung kebobolan.

“Yang pasti, kami harus lebih kompak dan lebih agresif, lebih banyak di depan depan tetapi tetap memastikan kami memiliki semua pemain di belakang bola,” sambung Rangnick.

Dengan Liverpool saat ini merupakan salah satu tim terbaik. Rangncik mewaspadai pasukan Jurgen Klopp sangat lihal menghasilkan peluang dan menciptakan momen berbahaya di sekitar kotak penalti.

“Kami harus berada dalam pertahanan terbaik kami, tetapi masih memiliki formasi dan susunan pemain serta taktik permainan di mana kami bisa membahayakan diri kami sendiri.”