Rumor Balikan dengan AC Milan Menguat, Carlo Ancelotti Beri Reaksi Mengejutkan
Lebih lanjut, Ancelotti juga turut menanggapi rumor tentang kepemilikan baru AC Milan di bawah rezim perusahaan Bahrain, Investcorp.
Sebelumnya, isu penjualan raksasa Liga Italia, AC Milan dari Elliott Management ke Invescorp memang tengah panas-panasnya.
Menurut media terkemuka Prancis L'Equipe, negoasiasi antara kedua belah pihak sudah terjalin sejak awal bulan ini.
Lantaran pembicaraan berlangsung positif, kedua belah pihak pun di ambang untuk menemukan kata sepakat.
"Investcorp yang berbasis di Bahrain telah memasuki "negosiasi ekslusif " untuk membeli AC Milan," tulis L'Equipe.
"Sumber tersebut mengklaim bahwa kesepakatan untuk membeli klub Serie A dari pemilik saat ini Elliott Management Corporation hampir selesai,"
Kabarnya, Elliott Management setuju untuk melepas I Rossoneri ke perusahaan asal Bahrain tersebut di angka 1,1 miliar euro alias setara dengan Rp15,5 triliun.
Nantinya, AC Milan bakal segera berstatus sebagai klub sultan mengikuti jejak Manchester City, Paris Saint-Germain serta Newcastle United.
Menanggapi isu tersebut, Ancelotti ikut antusias layaknya fan AC Milan. Ia meyakini jika Investcorp bakal memberi dampak positif andai jadi membeli AC Milan.
“Kami sudah terbiasa dengan perusahaan yang dibeli dengan dana investasi. Dalam hal ini, jika semuanya berjalan lancar, saya pikir itu bisa bagus untuk Milan. Ini akan menjadi kebaikan bersama.”