INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia, AC Milan, dilaporkan kian dekat untuk menggaet winger Real Madrid, Marco Asensio dalam bursa transfer musim panas nanti.
Rumor gres dari media terkemuka Spanyol, Fichajes menyebut jika I Rossoneri dan Los Blancos sudah sepakat terkait harga Asensio.
Sudah jadi rahasia umum jika Asensio dihubung-hubungkan dengan I Rossoneri. Asensio diplot untuk memperbaiki jebloknya sektor winger kanan pasukan Stefano Pioli.
Dua pemain yang memaku posisi tersebut yaitu Alexis Saelemaekers dan Junior Messias gagal menunjukkan penampilan yang impresif.
Pada musim ini saja, Saelemakers serta Junior Messias baru berkontribusi dengan sumbangan 5 gol serta 3 assist.
Statistik yang jauh dari kata lumayan jika dibandingkan dengan Rafael Leao yang tampil gacor dengan catatan 12 gol serta 6 assitnya.
Tak pelak jika I Rossoneri berniat mendatangkan Asensio dalam waktu jendela transfer musim panas nanti.
Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh pelatih Real Madrid sendiri, Carlo Ancelotti, yang merasa yakin jika Marco Asensio adalah pemain berbakat yang masih bisa berguna untuk Los Merengues.
"Entah bagaimana namun aku rasa saat ini klub sedang berusah untuk memperpanjang kontraknya," ucap Ancelotti.
Akan tetapi, media Spanyol Fichajes menyebut jika Los Blancos banting stir dan siap menjualnya. AC Milan pun di ambang menggaet Asensio setelah I Rossoneri setuju dengan nilai transfer yang ditetapkan Real Madrid.