Liga Inggris

Terungkap! Sosok Ini yang Jadi Penyebab Tammy Abraham Hengkang dari Chelsea

Kamis, 28 April 2022 23:35 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© Reuters/Paul Childs
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel. (Foto: Reuters/Paul Childs) Copyright: © Reuters/Paul Childs
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel. (Foto: Reuters/Paul Childs)
Tuchel Penyebab Abraham Pergi

Melansir dari Football London, Abraham secara gambling menyatakan bahwa Tuchel menjadi penyebab dirinya cabut dari Chelsea.

Abraham menyebutkan bahwa Tuchel tak memberinya kepercayaan sedikitpun sehingga membuat performanya turun drastis di era pelatih asal Jerman itu.

Hal ini berbeda dengan apa yang didapatkan Abraham kala Chelsea masih ditukangi Frank Lampard, pelatih sebelum Tuchel sekaligus legenda The Blues.

“Ini semua tentang seseorang yang mempercayai saya. Pelatih terdahulu, Lampard memberikan saya kesempatan, dia menunjukkan kepercayaan sejati kepada saya,” kata Abraham.

“Dan karena kepercayaan itu akhirnya saya mencetak banyak gol. Itu sama situasinya dengan sekarang di AS Roma,” terusnya.

Memang di musim pertama bersama Lampard, Abraham punya torehan gol mumpuni, dengan melesakkan 18 gol dari 47 laga.

Kini ia pun mampu mencetak gol dua digit sama seperti musim pertamanya di Chelsea karena Jose Mourinho mempercayainya di AS Roma.