Diam-diam Menghanyutkan, Arsenal Sepakati Transfer Gabriel Jesus
Menurur media yang berbasis di Spanyol tersebut The Gunners kian dekat untuk mengamankan tanda tangan Gabriel Jesus.
Manchester City selaku pemilik Gabriel Jesus tak akan mempersulit kepergian bintangnya mengingat The Citizens membutuhkan kestabilan neraca keuangan klub.
Bukan tanpa sebab, kedatangan Haaland bakal menguras beban pengeluaran klub. Untuk menambalnya sekaligus menghindari FFP, Manchester City harus menjual bintangnya.
Dan Gabriel Jesus dikorbankan dalam skenario tersebut. Gayung pun bersambut, Arsenal yang menaruh minat padanya langsung gerak cepat.
Tanpa negosiasi yang bertele-tele, The Gunners disebut sudah menyepakati biaya kepindahan Gabriel Jesus di angka 50 juta euro.
Nantinya, Gabriel Jesus bakal menjadi pengganti sepadan Pierre-Emerick Aubameyang, maupun Alexandre Lacazette yang diisukan bakal angkat kaki daro Emirates Stadium.
"Menurut informasi, Arsenal seharusnya sudah mencapai kesepakatan dengan Manchester City untuk membeli Gabriel Jesus musim panas mendatang," tulis Fichajes.
"Arsenal akan membayar angka yang mendekati €50 juta, jumlah yang akan dialokasikan City secara penuh untuk melakukan transfer Haaland.
"The Citizens terpaksa berpisah dengan Gabriel Jesus untuk mengontrak pemain Haaland,"
"Dengan pembelian ini, roadmap Mikel Arteta terpenuhi, meskipun tidak menutup kemungkinan bahwa striker lain bisa datang untuk menemani Gabriel Jesus,"