INDOSPORT.COM – Raksasa Liga Inggris, Liverpool menjadi salah satu tim paling impresif, setidaknya pada musim 2021/2022. Berikut lima pemain The Reds yang mengalami peningkatan performa sehingga berpotensi membawa klub meraih empat gelar.
Saat ini, Liverpool adalah salah satu tim terkuat di dunia dengan performa yang menawan hampir di setiap kompetisi.
Seperti diketahui, tim asuhan Jurgen Klopp masih bertengger di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris musim 2021/2022.
Konsistensi Liverpool juga diperlihatkan dengan memenangi Piala Liga Inggris dan masih berkompetisi di Liga Champions dengan mencapai babak semifinal, juga mencapai final piala FA.
Keberhasilan Liverpool bertahan di empat kompetisi berbeda setidaknya menunjukkan jika tim yang satu ini mampu tampil konsisten dan memiliki kedalaman tim.
Selain itu, masing-masing pemain mampu menunjukkan jika mereka bisa tampil di tingkat tertinggi dengan permainan yang menawan bersama Liverpool.
Jika dirunut lebih jauh, Liverpool memenangi Piala Liga Inggris pada Februari, sebelum mencapai babak final Piala FA dan semifinal Liga Champions.
The Reds juga mampu menjaga jarak hanya satu poin dari pemimpin klasemen sementara Liga Inggris, Manchester City dan ini merupakan tanda bahwa mereka bisa saja mencuri gelar pada akhir musim.
Ada lima pemain Liverpool yang sebenarnya cenderung bukan nama besar, tetapi mampu tampil apik dan membawa konsistensi tim di semua kompetisi musim ini.