INDOSPORT.COM - Bek tengah, Dedy Gusmawan baru saja diresmikan sebagai pemain baru PSS Sleman. Dia lantas mengungkap alasan mau bergabung tim Elang Jawa.
Dedy Gusmawan mengatakan mau bergabung dengan PSS Sleman karena adanya sosok Ansyari Lubis di jajaran pelatih. Keduanya pernah bekerja sama di PSDS Deli Serdang pada 2005 silam.
Ansyari disebut jadi mentor semasa Dedy mengawali karier. Dan kini, bek 36 tahun itu merasa masih tetap butuh bimbingan seniornya.
“Ansyari Lubis adalah salah satu sosok idola saya di sepak bola Indonesia. Menurut saya beliau adalah pemain yang luar biasa dan saat ini belum ada pemain di timnas yang mampu menggantikan peran beliau dahulu ketika bermain,” ujar Dedy dalam rilis klub.
“Saya pernah satu tim bersama beliau dulu di PSDS. Jadi, saya sedikit tahu gaya bermain beliau seperti apa," imbuhnya.
Selain sosok Ansyari Lubis, faktor keluarga juga jadi alasan Dedy Gusmawan memutuskan bergabung dengan tim Super Elang Jawa untuk Liga 1 musim depan.