Liga Indonesia

Pandemi Menurun, Umuh Muchtar Merasa Suasana Lebaran Berbeda

Rabu, 4 Mei 2022 12:47 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Arif Rahman/Indosport.com
Komisaris PT PBB yang menaungi klub Liga 1 Persib Bandung, Umuh Muchtar menceritakan pengalaman lebaran tahun ini. Copyright: © Arif Rahman/Indosport.com
Komisaris PT PBB yang menaungi klub Liga 1 Persib Bandung, Umuh Muchtar menceritakan pengalaman lebaran tahun ini.

INDOSPORT.COM - Komisaris PT PBB yang menaungi klub Liga 1 Persib Bandung, Umuh Muchtar menceritakan pengalaman lebaran tahun ini.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, merayakan Idul Fitri 1443 Hijriah atau lebaran 2022 bersama keluarganya di kediamannya, Gang Desa, Kiaracondong, Kota Bandung, Senin (02/05/22).

Pria yang akrab disapa Pak Haji ini, merasa bersyukur pasalnya pada Idul Fitri kali ini kasus pandemi Covid-19 sudah semakin menurun dan aktivitas ibadah bisa kembali berjalan normal dengan menerapkan protokol kesehatan.

Sehingga, pada hari raya Idul Fitri tahun ini Umuh maupun masyarakat lainnya bisa berkumpul dan merayakan Idul Fitri bersama keluarga.

Umuh sendiri, pada hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah mendapatkan kunjungan dari beberapa orang terdekatnya dan juga tetangga di sekitar kediamannya.

"Alhamdulillah ya dengan menurunnya pandemi, kita sudah ada kelonggaran mulai normal kembali Alhamdulillah, semua gembira, semua merasa bahagia," kata Umuh Muchtar ditemui di kediamannya, Senin (02/05/22).

"Di mesjid keluarga bisa berkumpul lagi bersama-sama dengan sanak saudara, Alhamdulillah ini sangat luar biasa, hari kenikmatan hari ini saya semua sangat bahagia, keluarga dan tetangga pada berdatangan," ucap Umuh menambahkan.

Umuh menambahkan, tradisi di hari raya Idul Fitri yang dijalankan oleh tidak jauh berbeda dengan sebelumnya, yakni menjalankan shalat Ied dan silaturahmi bersama keluarga dan tetangga.