INDOSPORT.COM – Melihat tiga pemain AS Roma yang tampil gemilang dan jadi kunci keberhasilan Serigala Ibukota mengalahkan Leicester City serta lolos ke partai final UEFA Conference League.
Dalan lanjutan leg kedua semifinal UEFA Conference League 2021/2022, partai sengit terjadi antara tuan rumah AS Roma kontra Leicester City yang digelar pada Jumat (06/05/22) dini hari.
Bertanding di Stadio Olimpico, Il Lupi sukses menggebuk The Foxes dengan skor tipis 1-0 berkat gol tunggal bomber asal Inggris, Tammy Abraham.
Berawal dari aksi Lorenzo Pellegrini yang dengan jeli menemukan Tammy Abraham. Lewat sebuah umpan silang, bola sukses menemui sang striker dan bisa menanduk masuk ke gawang dalam keadaan nyaris tanpa pengawalan.
Ini adalah lesakan ke-25 Abraham untuk Roma di 2021/2022 yang sekaligus menjadikannya debutan dengan jumlah gol terbanyak dalam sejarah Il Giallorossi.
Sementara itu bagi AS Roma, ini merupakan pencapain babak final di kompetisi Eropa pertama mereka setelah terakhir kali rasakan duel puncak di ajang Piala UEFA 1990/1991.
Sepanjang 90 menit laga berjalan, sejatinya AS Roma tidak punya banyak kesempatan untuk unjuk gigi karena penguasaan bola mereka hanya 37% meski didukung sebagian besar penonton di Olimpico.
Akan tetapi pasukan Serigala Ibu Kota tetap pandai memanfaatkan setiap peluang yang datang seperti sepak pojok dan berujung gol di menit sebelas.
Selain itu, ketangguhan serta penampilan konsisten sejumlah pemain hingga peluit panjang berbunyi juga jadi kunci keberhasilan AS Roma mempertahankan kedudukan.
Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas, tiga pemain AS Roma yang jadi kunci kemenangan Serigala Ibukota menaklukkan Leicester City di semifinal UEFA Conference League: