Pulang Ibadah Umroh, Jak Angel Jess Amalia Mantap Berhijab?

Jumat, 13 Mei 2022 22:26 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Indra Citra Sena
© Twitter/@StreamingGuiden/forumpersija.blogspot.com
Logo Persija Jakarta. Copyright: © Twitter/@StreamingGuiden/forumpersija.blogspot.com
Logo Persija Jakarta.
Persija Jakarta Tambah Amunisi Jelang Liga 1

Terlepas dari keputusan Jess Amalia untuk berhijab, Persija Jakarta kini sedang bersiap untuk menyambut musim kompetisi Liga 1 2022/2023.

Agar semakin kuat, Persija menambah amunisi anyar yakni Ricky Ricardo Cawor. Setelah Firza Andika, Hanif Sjahbandi, Hansamu Yama Pranata, dan Barnabas Sobor, kini Macan Kemayoran merilis pemian anyar bernama Ricky Ricardo Cawor.

Pemain depan kelahiran Merauke, 26 Januari 1998, itu akan bersama Persija selama tiga musim ke depan.  Nama Ricky mencuat usai dirinya menjadi pemain tersubur di Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua 2021 dengan mencetak 11 gol.

Setelah itu, penampilan gemilangnya berlanjut di putaran kedua Liga 1 2021/2022 bersama Persipura. Dirinya membukukan 16 pertandingan dengan koleksi tiga gol.

Sebelum bergabung dengan Persipura, Ricky mengembangkan dirinya dan bermain di PS Gelora Putra FC Merauke (2011-2016), Persimer Merauke (2017), Persemi Mimika (2018), PON Papua (2019-2021), dan Persipura (2021-2022).