INDOSPORT.COM – Agen dari penyerang asal Kolombia, Duvan Zapata, berujar bahwa penyerang Atalanta ini akan mendengarkan semua kontak dari Inter Milan soal transfer pemain.
Penyerang Atalanta, Duvan Zapata, kembali diberitakan akan bergabung dengan Inter Milan setelah kesepakatan antara keduanya gagal terlaksana pada bursa transfer musim panas 2021 silam.
Menurut agen Zapata, Fernando Schena, memang belum ada kontak antara Inter Milan dan Atalanta mengenai transfer sang penyerang pada bursa transfer musim panas 2022 ini.
Namun demikian, seperti dilansir dari L’Interista, Schena berujar bahwa pihaknya akan mendengarkan semua tawaran dari Inter bila bersedia memboyong Duvan Zapata dari Atalanta.
“Saat ini memang belum ada kontak untuk Zapata, dan penyerang saya sangat baik di Atalanta,” ujar Schena.
“Tetapi, kita semua tahu bagaimana sepak bola itu, semuanya bisa terjadi. Jika Inter menghubungi kami, akan kami dengarkan apa yang mereka bicarakan.”
“Tetapi, sampai saat ini, belum ada kontak yang terjadi dari Inter Milan kepada kami,” ujar Schena.
Duvan Zapata sendiri sempat dihubungkan dengan Inter Milan jelang usainya bursa transfer 2021 silam,
Saat itu, Zapata digadang-gadang menjadi pengganti sepadan dari eks penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku yang saat itu hengkang ke Chelsea.
Inter Milan kemudian beralih kepada target lain, menyusul kegagalan untuk memboyong Duvan Zapata, karena Atalanta dikabarkan mematok harga terlalu mahal.