Ibrahimovic Bakal Absen Panjang Pasca Operasi Lutut, Tanda-tanda Harus Pensiun?
Meski masih menunjukkan niat untuk terus bermain di level teratas, kondisi fisik Zlatan Ibrahimovic tak bisa terus menerus menopang niatannya tersebut.
Di usianya yang kini 40 tahun, Ibrahimovic mulai menunjukkan penurunan kondisi tubuh, yang terlihat dari banyaknya cedera yang ia alami.
Sepanjang musim 2021/22 lalu saja, Ibrahimovich banyak absen dari laga-laga AC Milan dan lebih banyak diturunkan sebagai pemain pengganti karena beberapa cedera.
Ibrahimovic tercatat hanya bermain sebanyak 27 kali saja, dengan total menit bermain sebanyak 1167 menit atau setara dengan 12 laga saja secara penuh.
Ibrahimovic sendiri mengaku dirinya belum tahu kapan akan pensiun. Pasalnya, ia takut harus berhenti dari dunia yang membesarkan namanya sendiri.
Namun, kenyataan bahwa dirinya harus absen panjang akibat operasi lutut membuktikan bahwa waktu Ibrahimovic di sepak bola memasuki garis finis.
Meski harus dipaksa pensiun, Zlatan Ibrahimovic setidaknya bisa tersenyum lebar. Apalagi ia belum lama ini berhasil membawa AC Milan memutus puasa gelar Scudetto yang telah berlangsung selama 11 tahun.