Liga Indonesia

Comeback ke Timnas dan Perdana Dipanggil Shin Tae-yong, Begini Pernyataan Stefano Lilipaly

Sabtu, 28 Mei 2022 17:28 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
© Arif Rahman/Indosport.com
Stefano Lilipaly saat mengikuti latihan Timnas Indonesia jelang menghadapi Bangladesh di Stadion Persib. Foto: Arif Rahman/Indosport.com Copyright: © Arif Rahman/Indosport.com
Stefano Lilipaly saat mengikuti latihan Timnas Indonesia jelang menghadapi Bangladesh di Stadion Persib. Foto: Arif Rahman/Indosport.com

INDOSPORT.COM - Gelandang klub Liga 1 Borneo FC, Stefano Lilipaly akhirnya kembali ke Timnas Indonesia untuk ikut FIFA match day.

Mantan pemain Bali United tersebut perdana mendapat panggilan pelatih Shin Tae-yong untuk laga lawan Bangladesh, 1 Juni mendatang.

Lilipaly sudah dua tahun absen bela Timnas Indonesia. Karenanya, dia sangat senang bisa kembali pakai jersey dengan lambang Garuda di dada. 

Eks Bali United ikut enjoy jalani latihan. Tidak ada masalah adaptasi dengan pelatih baru skuad Garuda. 

"Saya bangga sekali untuk main sama Timnas setelah dua tahun absen. Ini penting buat saya, jadi saya disini nikmati latihan dan fokus buat pertandingan ke depan dan Piala Asia," tutur Fano, sapaan akrab Lilipaly. 

"Seperti yang saya bilang, saya enjoy sama pemain lain dan pelatih," imbuhnya. 

Lilipaly mengatakan fokus untuk bantu Timnas menang lawan Bangladesh. Itu jadi laga pemanasan, sebelum tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait pada 8 Juni nanti.