Jadi Rebutan Chelsea dan Tottenham, Bek RB Leipzig Beri Respons Tak Terduga
Dalam wawancaranya dengan media ternama Jerman, Bild, Josko Gvardiol secara blak-blakan menolak bergabung dengan Chelsea atau Tottenham Hotspur.
Bek berkebangsaan Kroasia ini memilih untuk tetap bertahan di RB Leipzig, dikarenakan dirinya merasa betah bermain bagi Die Roten Bullen.
“Saya sangat menikmati setiap hari dengan tim hebat ini, di klub papan atas ini (RB Leipzig),” ujar Gvardiol kepada Bild.
“'Saya tidak memikirkan hal lain. Dan jika Anda bertanya kepada saya apakah saya akan bermain di sini tahun depan: Ya, tentu saja,” lanjut Gvardiol.
Keinginan Gvardiol bertahan pun selaras dengan tekad RB Leipzig yang ingin mempertahankan bintang mudanya tersebut.
Kengototan RB Leipzig mempertahankan Gvardiol terlihat dari besarnya angka yang dipatok bagi klub yang menginginkan jasanya.
RB Leipzig sendiri mematok mahar 50 juta euro atau sekitar 900 miliar rupiah bagi tim yang ingin mendapatkan jasa bintang mudanya tersebut.