4 Pemain Timnas Indonesia yang Bakal Diandalkan Shin Tae-yong di Laga Kontra Kuwait
Elkan Baggott
Elkan Baggott menjadi salah satu nama yang dibawa Shin Tae-yong ke Kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung di Kuwait.
Pemain berusia 19 tahun ini memang terlalu muda untuk dibebankan kewajiban membawa Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia.
Namun, Elkan bisa menjadi pembeda di tiga laga kualifikasi nanti, terutama saat Timnas Indonesia berhadapan dengan Kuwait.
Dengan postur tubuh 194 cm, bek milik Ipswich Town akan menjadi andalan dalam duel udara melawan penggawa Kuwait yang kental dengan postur menjulang.
Postur yang dimiliki Elkan ini bisa menjadi pembeda di laga Kuwait nanti, terutama saat Timnas Indonesia bertahan maupun saat menyerang, terutama dalam situasi Set Pieces.
Marc Klok
Marc Klok memang terhitung baru di skuat Timnas Indonesia saat ini. Bahkan, dirinya belum menorehkan satu penampilan pun bersama tim Merah Putih senior. Dengan kata lain, ia tak cukup berpengalaman di level internasional.
Akan tetapi, penggawa Persib Bandung ini punya pengalaman merumput di Eropa yang bisa digunakan untuk mengatasi tekanan melawan Kuwait nanti.
Selain itu, dirinya adalah gelandang pengatur tempo permainan. Sehingga, ia akan memegang kunci dalam permainan Timnas Indonesia nanti.
Belum lagi dengan kemampuannya dalam mengeksekusi bola mati, yang tentunya akan diandalkan Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia mendapat Set Pieces.
Dengan kemampuan mengontrol permainan dan kepiawaiannya dalam Set Pieces, Marc Klok bisa menjadi pembeda dalam laga melawan Kuwait nanti.