Bola Internasional

Patahkan Rekor 42 Tahun, Shin Tae-yong: Timnas Indonesia Sudah Berkembang

Kamis, 9 Juni 2022 18:23 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© PSSI
Selebrasi gol Rachmat Irianto dalam pertandingan Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Kuwait, Rabu (8/6/22). Copyright: © PSSI
Selebrasi gol Rachmat Irianto dalam pertandingan Kualifikasi Piala Asia 2023 melawan Kuwait, Rabu (8/6/22).

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia memetik kemenangan tipis 2-1 atas tuan rumah Kuwait dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/22). Hasil itu sekaligus mematahkan rekor berusia 42 tahun.

Indonesia sudah beberapa kali bertemu Kuwait sebelum laga semalam. Hasilnya, Skuat Garuda sekali menang, tiga kali imbang dan dua kalah, bahkan satu-satunya kemenangan tercipta pada 1980.

Sehingga, pencapaian langka timnas Indonesia disambut antusias oleh masyarakat. Kemenangan atas Kuwait juga menunjukan perkembangan sepak bola Tanah Air.

"Sebelum laga saya bilang, laga ini tantangan buat kami dan kami punya kesempatan untuk menyulitkan Kuwait. Saya tidak spesifik bilang menang, tapi kami punya kesempatan," kata Shin Tae-yong usai laga.

"Saya tak yakin tahu soal ini, kapan terakhir kali Indonesia menang atas Kuwait. Tapi bagaimana pun hari ini tim sudah bagus. Sepak bola Indonesia telah berkembang," imbuhnya.

Kemenangan atas Kuwait membuka kans Indonesia ke putaran final Piala Asia 2023 semakin besar. Tim Merah Putih akan menjalani dua laga sisa melawan Yordania, Minggu (12/6/22) dan Nepal, Rabu (15/6/22).

Kemenangan atas Kuwait membawa timnas Indonesia menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup A. Mereka mengmas tiga poin, setara Yordania, tapi kalah agresivitas gol.

Yordania berhak menduduki urutan pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 berbekal kemenangan meyakinkan 2-0 atas Nepal, Rabu (8/6/22).