In-depth

Lupakan Sven Botman, Ini 3 Alasan Gleison Bremer Jadi Rekrutan yang Lebih Tepat bagi AC Milan

Minggu, 12 Juni 2022 15:15 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© Nicolò Campo/LightRocket via Getty Images
Mulai kesulitan mendatangkan Sven Botman, AC Milan mengalihkan bidikan pada Gleison Bremer (Torino). Berikut 3 alasan Bremer bisa jadi rekrutan yang lebih baik. Copyright: © Nicolò Campo/LightRocket via Getty Images
Mulai kesulitan mendatangkan Sven Botman, AC Milan mengalihkan bidikan pada Gleison Bremer (Torino). Berikut 3 alasan Bremer bisa jadi rekrutan yang lebih baik.

INDOSPORT.COM – Mulai kesulitan mendatangkan Sven Botman, AC Milan mengalihkan bidikan pada Gleison Bremer (Torino). Berikut 3 alasan Bremer bisa jadi rekrutan yang lebih baik.

Meski sudah memiliki Fikayo Tomori dan Pierre Kalulu, pos bek tengah menjadi salah satu kebutuhan utama AC Milan di bursa transfer musim panas nanti.

Pasalnya, mereka bakal ditinggal Alessio Romagnoli yang kontraknya habis akhir bulan ini. Selain itu, Simon Kjaer juga diragukan bisa langsung kembali ke performa terbaik setelah absen cukup panjang.

Nama Sven Botman menjelma menjadi buruan utama AC Milan. Pemain Belanda itu tampil apik bersama Lille dalam dua musim terakhir, termasuk membawa klub tersebut menjuarai Liga Prancis 2020/2021.

Meski demikian, upaya Rossoneri mendatangkan Botman kini terancam gagal seiring sulitnya negosiasi dengan Lille.

Masalah makin rumit setelah Newcastle United datang dengan menawarkan dana yang lebih besar untuk klub Prancis itu.

Dilansir Football Italia, AC Milan tak ingin mengeluarkan dana lebih dari 30 juta euro untuk Botman sedangkan Newcastle menawarkan 55 juta euro untuk sang bek.

Situasi ini pun membuat Rossoneri mulai menyiapkan alternatif. Satu nama yang masuk dalam radar adalah bek milik Torino, Gleison Bremer.

Bremer sendiri sudah 3 musim menjadi pilihan utama di lini belakang Torino. Musim lalu, performa apiknya bahkan membuat ia terpilih menjadi pemain belakang terbaik di Liga Italia.

Meski demikian, mendatangkan Bremer juga bukan tugas mudah mengingat bek Brasil itu juga diminati oleh Inter Milan.