INDOSPORT.COM - Pelatih Persis Solo, Jacksen F. Tiago, menilai kondisi Aaron Evans dan Gerard Artigas masih belum maksimal. Keduanya perlu waktu untuk adaptasi agar bisa mengangkat performa Laskar Sambernyawa.
Dua pemain asing tersebut diturunkan Persis Solo dalam pembuka Piala Presiden 2022 menghadapi PSS Sleman di Stadion Manahan Solo, Sabtu (11/6/22).
Dalam laga yang berakhir imbang 0-0, Aaron Evans masuk pada menit ke-46 menggantikan Eky Taufik, sementara Artigas menyusul menit ke-59 (Kevin Gomes keluar).
Tampilnya Evans dan Artigas menjadi sebuah kejutan lantaran Evans dan Artigas baru mengikuti lima sesi latihan. Alhasil, dalam pertandingan mereka belum tampil dalam performa terbaik.
Jacksen Tiago mengatakan kebugaran Evans dan Artigas memang belum 100 persen. Makanya, apa pun yang ditampilkan Artigas dan Evans, dia bisa memakluminya.
"Seharusnya saya beri menit bermain yang lebih sedikit dari sekarang, namun karena keadaan dalam pertandingan memang perlu tambahan tenaga, saya masukkan saja. Mereka belum 100 persen untuk menampilkan kemampuannya," kata Jacksen Tiago.
Bagi Aaron Evans, laga debut mungkin sedikit lebih mudah. Gelandang asal Australia ini sudah terbiasa dengan cuaca panas di Indonesia.
Namun bagi Gerard Artigas, cuaca Kota Solo yang sejatinya tak terlalu panas, terasa sangat berat. Sebelum berkarier di Indonesia, Artigas merumput di Spanyol dan Andorra.
Spanyol dan Andorra memiliki cuaca sejuk, bahkan cenderung dingin. Ketika bermain di Manahan dengan sorot matahari, Artigas terlihat kepayahan saat harus bermain dalam tempo tinggi.
"Artigas kelihatan masih struggling dengan cuaca. Dia selalu mengeluh soal cuaca. Tadi dia sudah seperti udang yang kalau digoreng itu merah sekali," tutur Jacksen F. Tiago.