In-depth

5 Fakta Mengerikan Usai Timnas Indonesia Bantai Nepal 7-0 dan Lolos ke Piala Asia 2023

Rabu, 15 Juni 2022 08:49 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Gelandang muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Gelandang muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan. Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
2. Marselino Ferdinan Jadi Pencetak Gol Termuda

Sahabat Ronaldo Kwateh yakni Marselino Ferdinan langsung menjadi trending topic di Twitter seusai tampil luar biasa di laga Timnas Indonesia vs Nepal.

Meski baru dimasukan di babak kedua oleh Shin Tae-yong dengan menggantikan Marc Klok, Marselino Ferdinan mampu menyumbang satu gol di menit ke-90.

Ia sukses menjadi pencetak gol termuda di babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023. Saat mencetak gol, gelandang Persebaya Surabaya itu baru berusia 17 tahun 6 bulan dan 15 hari.

3. Clean Sheet Pertama Nadeo Argawinata

Selain Marselino Ferdinan, Nadeo Argawinata juga menjadi sorotan dalam laga melawan Nepal. Ia tampak lebih banyak "menganggur" di bawah mistar gawang karena tidak ada serangan yang berbahaya.

Berbeda saat pertandingan melawan tuan rumah Kuwait di laga perdana, di mana gawangnya kebobolan satu kali. Kemudian saat bersua Yordania, Nadeo juga harus satu kali memungut bola dari gawang meski sempat menyelamatkan tembakan penalti.

Di pertandingan kontra Nepal, gawang Timnas Indonesia benar-benar selamat dari kebobolan. Ini menjadi clean sheet pertama Nadeo Argawinata selama bermain di Kualifikasi Piala Asia 2023.