Bursa Transfer: Pemilik Baru Ingkar Janji, AC Milan Terancam Ditinggal Renato Sanches ke PSG
Renato Sanches sejak musim lalu memang sudah erat dikaitkan dengan AC Milan namun kata sepakat untuk merapat ke San Siro tidak kunjung terucap.
Tarik ulur soal harga jadi alasan utama kenapa eks Benfica, Bayern Munchen, dan Swansea City itu belum juga berbaju Merah-Hitam.
Kini Paris Saint-Germain hendak menawarkannya kesempatan untuk merumput di Ligue 1 Prancis lebih lama jika mau mendarat di Parc des Princes.
PSG punya senjata baru nan ampuh yang bisa membuat Sanches menampik AC Milan untuk berpaling pada mereka.
Senjata tersebyut adalah Luis Campos, sosok penasehat baru di direksi kesebelasan asal kota Paris tersebut.
Campos bukan sosok asing bagi Sanches karena mereka berdua sempat bekerja sama di Lille dan sama-sama berasal dari Portuga.
Luis Campos, yang kala itu adalah seorang direktur olahraga, pada bursa transfer musim panas 2019 lalu jadi salah satu alasan kenapa Renato Sanches mau meninggalkan Bayern Munchen untuk hengkang ke Lille yang jauh lebih mungil dan kemudian jadi pilar sukses tim.
PSG bisa mengandalkan Campos untuk mempromosikan proyek mereka yang pada akhirnya bisa membuat AC Milan gigit jari.