INDOSPORT.COM - Rumor kepindahan winger AS Roma, Nicolo Zaniolo di bursa transfer musim panas kian liar saja.
Pasalnya, pemain berusia 22 tahun tersebut dilaporkan kian dekat untuk mendarat ke Allianz Stadium markas Juventus.
Kabar tersebut jelas mengejutkan publik. Bagaimana tidak, dalam beberapa pekan terakhir Zaniolo diisukan bakal berkostum AC Milan.
Tim Merah Hitam membidik Zaniolo untuk menggantikan Alexis Saelemaekers dan Junior Messias yang tampil jeblok di musim 2021-2022.
Tercatat, sepanjang musim 2021-2022 Saelemakers serta Junior Messias berkontribusi dengan sumbangan 8 gol serta 4 assist.
Statistik tersebut terbilang jomplang jika dibandingkan dengan Rafael Leao yang tampil gacor dengan catatan 14 gol serta 12 assist-nya.
Tak pelak jika I Rossoneri berniat mendatangkan winger anyar dalam bursa transfer musim panas nanti. Sejumlah nama pun masuk bidikan Paolo Maldini. Salah satunya adalah winger milik AS Roma yakni Nicolo Zaniolo.
Dengan kepiawaiannya bermain sebagai gelandang serang, Zaniolo juga bisa menjadi playmaker menggantikan Brahim Diaz.
Zaniolo yang kepincut dengan proyek ambisius Tim Merah Hitam kabarnya tak sabar untuk segera membela panji I Rossoneri.
Sayangnya, gosip tersebut terancam berakhir antiklimaks setelah Juventus punya trik ampuh untuk membajak Zaniolo dari tangan AC Milan.