Liga Indonesia

Serius Hadapi PSIS di Piala Presiden, PSS Sleman Siap Mainkan 2 Pemain Asing Anyar

Kamis, 23 Juni 2022 16:55 WIB
Kontributor: Prabowo | Editor: Herry Ibrahim
© Prabowo/INDOSPORT
Latihan tim PSS Sleman jelang dua laga sisa fase grup A Piala Presiden 2022. Foto: Prabowo/INDOSPORT Copyright: © Prabowo/INDOSPORT
Latihan tim PSS Sleman jelang dua laga sisa fase grup A Piala Presiden 2022. Foto: Prabowo/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Klub Liga 1, PSS Sleman, menatap serius dua laga terakhir di Grup A pada ajang turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Terdekat, skuat berjuluk Super Elang Jawa akan berlaga melawan PSIS Semarang di Stadion Manahan, Solo, Jumat (24/06/22) malam.

Laga lawan PSIS Semarang itu juga berpeluang menjadi laga perdana untuk pemain asing PSS, Ze Valente, yang baru bergabung. 

Ze Valente dan legiun asing lainnya, Mario Maslac dipastikan masuk daftar pemain yang diboyong ke Solo.

"Tim bertolak ke Solo dengan membawa 26 pemain untuk menghadapi PSIS Semarang besok dan Dewa United pada 27 Juni nanti."

"Kami mohon doa restunya untuk seluruh pendukung PSS," kata manajer PSS Sleman, Dewanto Rahadmoyo, di Omah PSS, Sleman, Kamis (23/06/22).

Pria yang akrab disapa Dewa ini memastikan ada nama dua pemain asing PSS yaitu Mario Maslac dan Ze Valente yang masuk dalam daftar pemain. Untuk Maslac sendiri, baru pulih dari cedera.

"Kepastian dimainkan atau tidak dua pemain asing tentu jadi wewenang pelatih. Yang pasti kita berharap tim turun dengan kekuatan terbaik di dua laga tersisa," tambah Dewa.

"Namun kepastian mereka berdua bermain atau tidak itu ada di tangan pelatih. Tapi dari kondisi terkini untuk Ze ia masih dalam fase pemulihan fisik," sambungnya.