Bola Internasional

Percaya Kekuatan Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinan Ogah Pikirkan Thailand dan Vietnam

Minggu, 26 Juni 2022 20:05 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di laga ujicoba melawan Timor Leste dalam pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (27/01/22). Foto : Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di laga ujicoba melawan Timor Leste dalam pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (27/01/22). Foto : Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Gelandang Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinan tak mau ambil pusing terkait persaingan calon lawan Timnas Indonesia U-19 di grup A Piala AFF U-19 2022.

Timnas Indonesia U-19 memang akan bertarung di ajang Piala AFF U-19 2022. Di mana event ini akan berlangsung pada 2-15 Juli mendatang di Indonesia.

Timnas Indonesia U-19 sendiri tergabung di grup A bersama Thailand, Vietnam, Myanmar, Filipina dan Brunei Darussalam.

Melihat peta kekuatan lawan, tentu Vietnam dan Thailand bisa menjadi momok bagi skuat Garuda di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Disinggung hal ini, Marselino Ferdinan mengaku tidak mau ambil pusing. Dia menilai percaya akan kekuatan Timnas Indonesia U-19.

"Ya, kami percaya dengan kekuatan tim sendiri. Jangan terlalu fokus ke tim lain," ucap Marselino.

Jelang perhelatan ini, Timnas Indonesia U-19 terus mematangkan persiapan. Terakhir tim besutan Shin Tae-yong ini melakoni laga uji coba melawan Persija Jakarta.