Bola Internasional

Bintang Timnas Indonesia Putri , Zahra Muzdalifah Jalani Trial Bersama Kesebelasan Asal Inggris

Rabu, 29 Juni 2022 19:56 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Isman Fadil
© PSSI
Zahra Muzdalifah dengan bantuan dari Asiana Soccer School mampu mendapat kesempatan trial bersama Soouth Shields FC dan harumkan nama timnas Indonesia putri. Copyright: © PSSI
Zahra Muzdalifah dengan bantuan dari Asiana Soccer School mampu mendapat kesempatan trial bersama Soouth Shields FC dan harumkan nama timnas Indonesia putri.

INDOSPORT.COM - Zahra Muzadalifah dipastikan akan jadi talenta timnas Indonesia putri selanjutnya yang akan menjajal berkarier di luar negeri.

Pada Rabu (29/06/22), penyerang berusia 21 tahun tersebut sudah menjalin kesepatan dengan South Shields FC guna menjalani trial atau masa percobaan sebelum direkrut permanen.

Dijadwalkan Zahra melakukan trial di tim asal Inggris tersebut selama 16 pekan. Pemain yang identik dengan nomor pungung 12 itu bakal terbang ke Negeri Ratu Elizabeth tersebut pada Jumat (01/07/22) mendatang.

Mampunya Zahra mendapat tiket trial South Shields berkat adanya kerja sama dengan Asiana Soccer School. Sekolah sepak bola (SSB) tersebut merupakan tempat ia bernaung.

Asiana Soccer School yang akan menanggung semua biaya Zahra selama berada di Inggris. Diharapkan sang dara ayu bisa memetik banyak pelajaran selama di South Shields.

"Saya bangga bahwa setelah sekian lama, mungkin (Zahra) yang pertama ada atlet dari Indonesia akan berlatih di Inggris di South Shields yang terletak di Timur Laut Inggris," ujar presiden direktur Asiana Soccer School yakni Galih Kartasasmita

"Kita Indonesia ini tempat dimana potensinya belum tergarap penuh, masih jauh. Kebetulan South Shields mau menjadi tim yang menampung pemain kita, pemain internasional di luar Eropa,"

"Zahra akan dijadikan model dalam mengambil talenta lain. Dia membawa nama besar merah-putih, berarti membawa nama kami juga Asiana. Untuk sementara trial dulu. Berangkat tanggal 1 pagi, tur sedikit langsung latihan karena ingin mengejar pramusim." tambahnya lagi.

Ini adalah kesempatan besar bagi Zahra Muzdalifah untuk kembali punya klub usai kali terakhir memperkuat tim wanita Persija Jakarta.

Pemilik tiga gol bersama timnas Indonesia putri tersebut kemudian sempat berstatus free agent terutama usai Liga 1 kaum hawa dihentikan akibat pandemi Covid-19.