Fans Liverpool Akhirnya Bernafas Lega, Mohamed Salah Resmi Perpanjang Kontrak di Anfield
Kabar Salah menambah masa tinggalnya di Anfield diumumkan langsung oleh Liverpool melalui laman resmi klub pada Jumat (01/07/22) waktu setempat.
"Liverpool FC dengan senang hati mengumumkan Mohamed Salah telah menandatangani kontrak jangka panjang baru dengan klub," bunyi pernyataan resmi Liverpool.
"Setelah lima tahun bersama klub, Salah kini akan memperpanjang masa tinggalnya di Anfield yang sejauh ini telah menghasilkan 156 gol dalam 254 penampilan,"
Usai kontraknya diperpanjang, Salah sendiri punya ambisi khusus bersama Liverpool. Salah mengaku ingin meraih banyak trofi bersama The Reds.
Ia pun optimistis mencapai target tersebut mengingat Liverpool, kata Salah selalu menunjukkan tren penampilan yang menanjak dari musim ke musim.
Terlebih, beberapa kedatangan pemain anyar seperti Darwin Nunez membuatnya yakin The Reds akan kembali berjaya musim depan.
“Saya merasa hebat dan [saya] bersemangat untuk memenangkan trofi bersama klub. Ini adalah hari bahagia untuk semua orang," ujarnya.
“Butuh sedikit waktu untuk memperbarui, tetapi sekarang semuanya sudah selesai jadi kami hanya perlu fokus pada apa yang berikutnya,"
“Saya pikir Anda dapat melihat dalam lima atau enam tahun terakhir tim selalu naik (naik). Musim lalu kami hampir memenangkan empat, tetapi sayangnya di minggu terakhir musim ini kami kehilangan dua trofi,"
“Saya pikir kami berada dalam posisi yang baik untuk memperjuangkan segalanya. Kami juga memiliki pemain baru. Kami hanya perlu terus bekerja keras, memiliki visi yang baik, bersikap positif dan melakukan segalanya lagi.”