Segera Tinggalkan Man United, Ronaldo Wujudkan Impian Dunia dan Gabung Messi di PSG?
AS Roma rupanya bukan satu-satunya klub Liga Italia yang ingin membajak megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, pada bursa transfer.
Laporan terbaru dari The Athetic membocorkan jika Napoli juga menginginkan tanda tangan pemenang Ballon d'Or sebanyak lima kali tersebut.
Cristiano Ronaldo sendiri memang berada di ambang pintu keluar Old Trafford. Fabrizio Romano membocorkan jika Ronaldo meminta hengkang di bursa transfer musim panas ini.
Jurnalis asal Italia tersebut menambahkan jika Ronaldo tak yakin dengan proyek Manchester United di bawah rezim Erik ten Hag.
Secara spesifik, Ronaldo menganggap Setan Merah tak greget dalam berburu wajah anyar. Padahal para rivalnya berlomba-lomba menggaet pemain baru.
Baca selengkapnya: Makin Panas! 2 Klub Liga Italia Saling Sikut untuk Bajak Cristiano Ronaldo