Bola Internasional

Head to Head Timnas Indonesia U-19 Lawan Thailand di Piala AFF U-19: Tragis Tapi Harus Optimis

Rabu, 6 Juli 2022 14:20 WIB
Editor: Juni Adi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Razzaa Fachrezi, pemain Timnas Indonesia U-19. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Razzaa Fachrezi, pemain Timnas Indonesia U-19.
Persiapan Timnas Thailand

Lebih lanjut, Timnas Thailand mengaku sudah melakukan berbagai persiapan untuk misi mengalahkan Timnas Indonesia dalam lanjutan Piala AFF U-19 2022.

"Untuk analisis permainan, kami sudah memantau permainan Indonesia di Piala Toulon (Prancis). Tetapi mereka memiliki perubahan pelatih kepala dan system permainan," ucap Salvador Garcia.

"Jadi saya harus membuat prediksi dan menyelesaikan pekerjaan rumah saya. Dan segala perubahan, harus kami analisis dari pertandingan Timnas Indonesia melawan Brunei Darussalam, serta pertandingan mereka menghadapi Vietnam," sambung Salvador Garcia.

Meski demikian, dalam sebuah wawancara yang dilansir dari Thairath, Salvador Garcia, menganggap bahwa semua kontestan Grup A Piala AFF U-19, layak diwaspadai.

"Tentu saja, setiap negara di line-up kami, Indonesia, Myanmar, Vietnam, Brunei, dan Filipina adalah tim yang kuat," ujarnya.

Jadi meskipun Timnas Indonesia terancam tak bisa menurunkan Muhammad Ferrari nanti, namun skuat Salvador Garcia tentu tetap mewaspai kekuatan Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan.

Apalagi Timnas Indonesia sendiri bermain di kandang sendiri, yang tentu menjadi suntikan semangat baru bagi pasukan Shin Tae-yong.

"Sejak saya memegang Timnas Indonesia, sudah bertemu tiga kali dengan Thailand. Dua kali seri, satu kali kalah. Tapi menurut saya, tim cukup ada progesnya," ujar pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.