Bola Internasional

Hasil Piala AFF Wanita 2022: Sempat Unggul, Timnas Indonesia Putri Ditahan Malaysia

Kamis, 7 Juli 2022 02:17 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© PSSI
Hasil Piala AFF Wanita 2022: Sempat Unggul, Timnas Indonesia Putri Ditahan Malaysia. Copyright: © PSSI
Hasil Piala AFF Wanita 2022: Sempat Unggul, Timnas Indonesia Putri Ditahan Malaysia.

INDOSPORT.COM – Timnas Indonesia Putri baru saja ditahan imbang Malaysia dalam laga kedua Grup A ajang Piala AFF Wanita 2022 dengan skor 1-1, Rabu (06/07/22) malam WIB.

Dalam laga yang digelar di Binan Football Stadium, Philipina ini, Timnas Indonesia putri sempat unggul lebih dulu pada menit ke-76 sebelum disamakan oleh Malaysia di menit-menit akhir.

Dalam laga kedua Grup A Piala AFF Wanita 2022 kali ini, Timnas Indonesia putri mampu bermain lebih apik daripada saat melawan Thailand di laga sebelumnya.

Garuda pertiwi cenderung bermain cepat dengan ritme yang baik, meskipun belum mampu menghasilkan peluang untuk mencetak gol.

Timnas Indonesia putri mampu memberikan tekanan kepada Malaysia dengan pola permainan yang dibentuk oleh sang pelatih, Rudy Eka Priyambada. Namun demikian, Malaysia menampilkan pertahanan yang solid.

Memasuki 20 menit pertama di babak pertama, Malaysia kemudian mampu meningkatkan permainan dengan melakukan serangan gencar menuju gawang Indonesia yang dikawal oleh Fani.

Namun demikian, timnas putri Indonesia setidaknya masih mampu bertahan dengan baik dan membuat Malaysia tak mampu menciptakan gol.

Hasil babak pertama menunjukkan bahwa timnas Indonesia putri dan Malaysia berbagi angka 0-0.

Memasuki babak kedua, timnas Indonesia putri kembali melakukan tekanan ke gawang Malaysia dengan serangan cepat.