Dulu Jual Mahal, Kini PSG Putuskan Obral Abdou Diallo, AC Milan Masih Minat?
Bukan tanpa alasan, menurut media yang berbasis di Italia tersebut harga jual yang ditetapkan PSG untuk Diallo tidaklah murah.
Les Parisiens membanderol Diallo di harga 30 juta euro alias setara dengan Rp454 Miliar. Jumlah tersebut dianggap terlalu tinggi bagi AC Milan.
Alih-alih menggaet Diallo, Tim Merah Hitam memilih untuk mengalokasikan dana transfer ke sektor lain. Alhasil rumor Diallo ke San Siro pun berakhir antiklimaks.
"Keputusan sekarang telah dibuat. Paris Saint-Germain telah memberi tahu agen Abdou Diallo bahwa dia bukan bagian dari rencana, bahwa dia dapat mengemas kopernya musim panas ini," bunyi laporan tersebut.
"Milan telah lama mencatat namanya di buku catatan, profilnya disukai oleh Maldini dan Massara, tetapi mereka tidak berniat mendekati 30 juta yang diminta oleh Campos,"
"Sekarang prioritas ada di departemen ofensif,dengan De Ketelaere dan Ziyech,"
AC Milan memang sempat ngebet ingin memboyong Abdou Diallo. Eks Borussia Dortmund tersebut dianggap terpinggirkan di skuat Les Parisiens.
Diallo kalah mentereng dengan beberapa nama top di Les Parisiens. Statistik mencatat, musim 2021-2022 Diallo baru memainkan 16 penampilan di semua ajang.
Tak heran jika PSG tak keberatan untuk melepasnya. Bahkan Christoper Galtier sudah meminta Diallo untuk mengemasi kopernya.
Kendati kontraknya masih berlaku hingga 2024 mendatang, namun PSG memilih untuk mendepak Diallo dalam waktu dekat.