In-depth

Termasuk Bek Senior Jerman, 3 Bintang Eropa yang Jadi Pesaing Elkan Baggott di Gillingham FC

Senin, 11 Juli 2022 17:01 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© PSSI
Elkan Baggott Copyright: © PSSI
Elkan Baggott
Max Ehmer

Nama pertama adalah Max Ehmer. Pemain berusia 30 tahun ini merupakan salah satu bek senior milik Gillingham FC dan mungkin jadi rival terberat Elkan Baggott untuk curi posisi starting.

Sebelum hengkang ke Gillingham FC tahun 2021 lalu, Max Ehmer sudah banyak malang melintang di Liga Inggris dengan memperkuat sejumlah klub mulai dari Queens Park Rangers, Preston North End hingga Bristol Rovers.

Di musim lalu, Max Ehmer merupakan pilar penting Gillingham dengan catatkan 51 pertandingan di semua kompetisi bahkan sempat mengemban jabatan kapten di pekan 41 League One.

Berbekal pengalaman tersebut, jelas Max Ehmer bakal jadi pesaing terberat Elkan Baggott untuk bisa mengisi posisi utama bek Gillingham FC.

Namun dengan taktik pelatih Gillingham yang sering menggunakan dua pemain bertahan, tampaknya Elkan Baggott dan Max Ehmer bisa bermain bersama sebagai tandem musim depan.

Robbie McKenzie
Berikutnya ada Robbie McKenzie. Pemain muda asli Inggris ini sejatinya merupakan bek sayap, namun dalam beberapa kesempatan diriya sering dimainkan di sektor bek tengah.

Masih berusia 23 tahun, namun Robbie McKenzie juga punya pengalaman cukup banyak di kompetisi Liga Inggris.

Sebelum memperkuat Gillingham FC musim 20/21 lalu, Robbie McKenzie pernah tampil untuk Hull City di divisi Championship selama tiga musim.

Sama seperti Max Ehmer, penampilan Robbie McKenzie juga selalu membuatnya jadi pilihan utama Gillingham FC sepanjang musim 21/22 lalu.

Total ada 43 pertandingan yang telah ia jalani, dengan torehan 4 gol serta memberikan 3 assists di semua ajang.

Walau lebih sering bermain melebar, namun dengan pengalamannya bersama Gillingham membuat Robbie McKenzie punya peluang lebih besar ketimbang Elkan Baggott untuk tampil starter.