3 Peristiwa 'Sepak Bola Gajah' yang Gegerkan Indonesia, Tak Cuma Piala AFF U-19 2022
Terlepas dari upaya PSSI dalam mengusut perkara ini, para warganet dan suporter Timnas Indonesia sudah telanjur kecewa dan mempertanyakan apa yang sebenarnya terjadi.
‘Ocehan’ mereka bahkan sampai memenuhi linimasa di berbagai platform media sosial, dan membuat topik ini menjadi trending.
The power of netizen, kalau orang zaman sekarang bilang. Menyusul ramainya isu ini, istilah sepak bola gajah pun mulai mencuat ke permukaan.
Permainan Vietnam dan Thailand di laga pamungkas Piala AFF U-19 2022 tersebut dianggap ‘aneh’ bagi sebagian besar publik sepak bola.
Tidak ayal, dugaan adanya main mata antara kedua tim pun turut menyeruak ke permukaan, meski hal tersebut masih harus dibuktikan dengan hasil investigasi oleh pihak yang berwenang.
Sepanjang sejarah, ramainya istilah sepak bola gajah bukan hanya terjadi di gelaran Piala AFF U-19 2022.
Sebelum ini, Indonesia sudah pernah mendengar istilah tersebut setidaknya tiga kali lewat peristiwa-peristiwa berikut. Apa saja? Mari mengingat kembali.
Piala AFF 1998
Menarik sedikit jauh ke belakang, istilah sepak bola gajah sempat begitu kental di telinga masyarakat Indonesia di Piala AFF (dulunya Piala Tiger) edisi 1998.
Istilah sepak bola gajah pun mencuat setelah laga Timnas Indonesia vs Thailand di laga pamungkas grup, yang hasilnya bakal menentukan siapa lawan mereka di fase gugur.
Ya, keduanya memang sudah mengantongi tiket ke semifinal namun masih harus menentukan siapa yang menjadi juara dan runner-up grup.