Bursa Transfer

Bursa Transfer: Barcelona Datangkan Lewandowski, Tottenham Siap Tampung Depay

Minggu, 17 Juli 2022 18:15 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Juni Adi
© Action Images via Reuters/Matthew Childs
Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte. Foto: Action Images via Reuters/Matthew Childs. Copyright: © Action Images via Reuters/Matthew Childs
Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte. Foto: Action Images via Reuters/Matthew Childs.

INDOSPORT.COM – Klub Liga Inggris (Premier League), Tottenham Hotspur, dikabarkan bakal memboyong Memphis Depay dari Barcelona, setelah mereka sukses menggaet Robert Lewandowski di bursa transfer musim panas ini.

Sebelumnya, Barcelona baru saja merampungkan saga transfer Robert Lewandowski dari Bayern Munchen.

Kata sepakat sudah tercapai pada hari Sabtu (16/07/22) waktu setempat, kemudian penyerang asal Polandia itu bakal terbang ke Barcelona untuk merampungkan beberapa detail kontrak.

Ada beberapa poin penting mengenai kontrak Lewandowski seperti yang digarisbawahi oleh jurnalis kondang, Fabrizio Romano pada Minggu (17/07/2022) dini hari.

Penyerang tajam tersebut dikabarkan bakal menerima gaji sebesar 9 juta euro per musim selama membela La Blaugrana.

Menurut jurnalis kondang asal Italia, Fabrizio Romano, Barca siap menebus pria berusia 33 taun tersebut senilai 45 juta euro atau sekitar 608 miliar rupiah ditambah add-ons senilai 5 juta euro.

Kabarnya striker asal Polandia tersebut bakal dikontrak selama tiga tahun hingga Juli 2025 dan bakal memiliki opsi perpanjangan kontrak setahun hingga Juni 2026.

Robert Lewandowski mempunyai catatan yang bukan kaleng-kaleng selama berseragam Bayern Munchen. Pasalnya, striker berusia 33 tahun tersebut mengoleksi penampilan sebanyak 375 kali dan mencetak 344 gol dan mengemas 72 assist.

Dengan Robert Lewandowski yang sudah ada di genggaman tangan Barcelona, Tottenham Hotspur diberitakan ingin membajak salah satu penyerang Barcelona.

Ya, Antonio Conte masih ingin berbelanja pemain lagi dan target Tottenham Hotspur kali ini adalah Memphis Depay.