Liga Indonesia

Liga 1: Performa Tak Kunjung Ciamik, Persik Dihujani Kritik Pedas Suporter

Senin, 18 Juli 2022 16:50 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Prio Hari Kristanto
© Ian Setiawan/Indosport.com
Skuad Persik Kediri masih belum dinaungi kemenangan selama menjalani masa pramusim kompetisi jelang Liga 1 musim ini sehingga mendapat kritikan dari suporter. Foto: Ian Setiawan/Indosport.com Copyright: © Ian Setiawan/Indosport.com
Skuad Persik Kediri masih belum dinaungi kemenangan selama menjalani masa pramusim kompetisi jelang Liga 1 musim ini sehingga mendapat kritikan dari suporter. Foto: Ian Setiawan/Indosport.com

INDOSPORT.COM - Skuad Persik Kediri masih belum dinaungi kemenangan selama menjalani masa pramusim kompetisi jelang Liga 1 musim ini.

Terbaru, Persik Kediri gagal menang setelah ditahan imbang 1-1 oleh Persis Solo pada uji coba di Stadion Wilis Madiun, Minggu (17/07/22).

Hasil imbang yang kedua kali setelah Renan Silva dkk menjamu Nusantara United FC Jumat (08/07/22). 

Melawan tim kontestan Liga 2 itu, Persik bahkan tak mampu mencetak gol lewat hasil imbang 0-0. Tak pelak, situasi ini membuat suporter menghujani kritikan pedas untuk skuat Persik.

Suporter yang datang dari Kediri lantas menyanyikan yel-yel ketidakpuasan atas performa tim selepas laga kontra Persis. Segelintir dari mereka bahkan berulah dengan melemparkan flare yang masih menyala ke arah lapangan.

"Saya minta maaf kalau memang hasil maupun permainan belum sesuai harapan," beber pelatih Persik Kediri, Javier Roca.

"Terkadang, pemain nomor 12 (sebutan suporter) sangat penting perannya dalam pertandingan," tambah dia.

Terima Kritik

Seturut hal itu, Javier Roca bersikap terbuka dengan keresahan suporter Persik Kediri. Pelatih kebangsaan Chile itu menerima beragam kritikan apa pun bentuknya, perihal performa tim.

"Silakan jika suporter mau menyalahkan saya. Tapi jangan sampai suporter tidak memberi support kepada tim ini," ujar Roca.

Dia pun mengerti dengan situasi yang tengah terjadi antara Persik dan suporternya. "Wajar ada tekanan dalam sepak bola dan harus siap. Saya berharap suporter tetap mendukung tim ini," tuntas Roca.