INDOSPORT.COM – Dua raksasa Liga Italia (Serie A), AS Roma dan Inter Milan, dikabarkan tertarik pada eks Borussia Dortmund, Dan-Axel Zagadou yang berstatus bebas transfer saat ini.
Sebelumnya, AS Roma baru saja berhasil mendapatkan Paulo Dybala yang berstatus bebas transfer usai tak memperpanjang kontrak bersama Juventus.
Dybala memang telah menjadi komoditi panas klub-klub mapan Eropa, seperti Manchester United, Arsenal, Tottenham Hotspur, Inter Milan, dan Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas ini.
Namun, yang menjadi masalah adalah beban gaji Paulo Dybala yang begitu besar. Hal itu yang membuat bebergai klub lain kesulitan membayar gajinya.
Di sisi lain, AS Roma dikabarkan ingin mendatangkan pemain asal Argentina tersebut. Bahkan Jose Mourinho sudah menelpon Dybala untuk segera bergabung dengan klub asal Italia itu.
Pada bursa transfer musim ini, AS Roma berhasil mendatangkan Nemanja Matic dan Mile Svilar dengan status bebas transfer, juga mendatangkan Zeki Celik dengan harga murah dari Lille.
Selain itu, Jose Mourinho juga sudah bertitah agar segera melakukan operasi perekrutan Paulo Dybala. Titah tersebut akhirnya membuahkan hasil.
Dengan datangnya striker asal Argentina itu, Gialarosi menjadi kebanjiran banyak striker, sebut saja Tammy Abraham, Nicolo Zaniolo, Justin Kluivert, dan Carles Perez di lini depan.
Kendati sudah mendatangkan cukup banyak pemain, Jose Mourinho tampaknya belum puas dan masih ingin mendatangkan bek baru.
AS Roma bakal beradu sikut dengan Inter Milan untuk mendapatkan jasa mantan bek Borussia Dortmund, Dan-Axel Zagadou.