INDOSPORT.COM - Fachruddin Aryanto sangat antusias menyambut laga pekan ke-1 Liga 1 2022-2023 Madura United vs Barito Putera di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Sabtu (23/7/22).
Hal yang sangat wajar, mengingat laga kontra Barito Putera merupakan pertama kali Madura United bertanding di Stadion GRP dalam 2 tahun terakhir.
Lantaran selama periode itu, kompetisi sepak bola Indonesia ikut tersapu pandemi covid-19.
"Kami dari pemain sangat bersyukur bisa kembali bermain di laga home ini," ujar Fachruddin dalam prematch press conferrence Jumat (22/7/22).
Sehingga, situasi ini pun memberi tambahan motivasi nagi rekan setimnya di Tim Laskar Sape Kerrab.
"Ini memberi motivasi yang tinggi buat kami. Karena hal ini sangat dirindukan," tambah kapten tim MU tersebut.
Fachruddin pun sangat antusias dengan tingginya animo suporter jelang menjamu Barito Putera.
"Kami berharap mendapat dukungan penuh dari suporter Madura Bersatu," bek kelahiran Klaten, Jawa Tengah itu menandaskan.
Madura Bersatu merupakan sebutan suporter setia Madura United, yang terdiri dari sejumlah komunitas di pulau garam.