INDOSPORT.COM - Bek Villarreal, Pau Torres selangkah lagi memulai peruntungan barunya di Liga Inggris (Premier League) untuk bergabung dengan Manchester City.
Kabar tersebut jelas jadi pukulan telak bagi Manchester United. Pasalnya, Pau Torres merupakan pemain idaman Erik ten Hag.
Ya, pelatih asal Belanda tersebut memang sempat dikaitkan dengan Pau Torres. Ten Hag merasa jika Pau Torres cocok untuk jadi tandem Raphael Varane di sektor lini belakang The Red Devils.
Menurut rumor yang berkembang, pemilik Manchester United sudah memberi lampu hijau terkait transfer tersebut.
Bahkan, keluarga Glazer diisukan siap menebus klausul pelepasan Pau Torres di angka 55 juta euro (setara Rp 853 miliar).
Sayangnya, rumor bergabungnya Pau Torres ke Old Trafford mereda setelah Setan Merah menggaet Lisandro Martinez dari Ajax Amsterdam.
Praktis, sejak Lisandro Martinez mendarat ke Kota Manchester, isu kedatangan Pau Torres seolah hilang bak ditelan bumi.
Kini, setelah beberapa pekan berlalu Pau Torres kembali diisukan segera meninggalkan Villarreal untuk merantau ke Liga Inggris.
Alih-alih berkubu dengan Manchester United, Pau Torres malah selangakah lagi diresmikan oleh rival Setan Merah Manchester City.
Gosipnya, The Citizens di ambang menemukan kata sepakat terkait transfer Pau Torres ke Etihad Stadium markas Manchester Biru.